ketgam : PJ Bupati Koltim Sulwan Aboenawas didampingi ketua DPRD Koltim, Kadis kesehatan dan kapus Labandia saat melakukan pengecekan ruangan puskesmas Mokuopa |
Koltim, Target Investigasi com- Setelah melakukan peninjauan vaksinasi kelompok umur 6 - 11 tahun di Kecamatan Loea Kolaka Timur (Koltim), Pj Bupati Koltim kemudian melanjutkan perjalanan ke Desa Mokupa Kecamatan Lambandia untuk mengecek langsung hasil pembangunan puskesmas berlokasi di Mokupa.
Pj Bupati Koltim Sulwan Aboenawas di dampingi Ketua DPRD Koltim Suhaemi Nasir melakukan pengecekan di beberapa ruangan untuk memastikan bahwa bangunan tersebut telah selesai.
Namun hasil pemgecekan tersebut ada beberapa bangunan perlu perbaikan, selaku Ketua DPRD dimintai keteranganya terkait hasil pengecekan Pj Bupati tersebut, Suhaemi Nasir mengiyakan terkait perbaikan tersebut.
"Untuk pagar bangunan puskesmas yang rusak sudah di perbaiki, sisa plaponya bocor kalau hujan ada rembesan", kata Suhaemi saat di wawancara melalui telpon selulernya, hari ini selasa (18/01).
Ketika di tanya terkait retensinya, Ketua DPRD kembali menegaskan "jelas pasti di tahan dulu", tegasnya.
Di ketahui proyek pekerjaan penyediaan fasilitas pelayanan kesehatan untuk UKM dan UKP kewenanagn daerah Kabupaten Kota yakni pembangunan Puskesmas Lambandia yang berlokasi di Desa Mokupa menelan anggaran 3. 389, 380,000 yang di kerjakan Cv Tata Buana Perkasa sumber dana Alokasi khsusu (DAK) yang di mulai 13 juli 2021 dan berakhir 9 desember 2021.
Pengecekan tersebut pj Bupati Koltim di dampaingi Ketua DPRD, Kadis Kesehatan, Kapus Lambandia serta rombongan. (Is)